MUI Turun Tangan Perihal Polemik Timnas Israel di Piala Dunia U-20

22 Maret 2023, 18:23 WIB
Timnas Israel /PMJ News /

BERITASOLORAYA.com - Partisipasi Timnas Israel di Piala Dunia U-20 yang akan digelar di Indonesia menuai banyak pro kontra dari berbagai kalangan, terutama Majelis Ulama Indonesia atau MUI.

Dalam pertemuan yang diadakan oleh MUI beserta organisasi-organisasi Islam di Indonesia pada Jumat, 17 Maret 2023 itu antara lain membahas soal sikap MUI dan organisasi keislaman perihal keikutsertaan Timnas Israel U-20 di Piala Dunia U-20 main datang.

Indonesia merupakan tuan rumah di Piala Dunia Sepak Bola U-20 yang akan berlangsung pada pada 20 Mei-11 Juni 2023. Sementara itu, Indonesia dan Israel tidak ada hubungan internasional.

Baca Juga: 33.729 Guru Ini Girang, Selangkah Lagi Dapat Tunjangan Sertifikasi, Update Informasinya

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari laman resmi MUI, Ketua MUI Bidang Dakwah dan Ukhuwah, KH M Cholil Nafis mengungkapkan masih perlu pendapat-pendapat dari ormas-ormas yang ada di Indonesia terkait dengan kedatangan Timnas Israel U-20 ke Indonesia.

Menurutnya Indonesia bertanggung jawab atas hal ini sebagai tuan rumah. Aspirasi dari umat memang ada penolakan soal keikutsertaan Timnas Israel U-20 jalan kompetisi yang digelar di Indonesia.

Ia pun menilai, persoalan yang harus diperhatikan saat kedatangan Timnas Israel U-20 bukan soal Muslim atau non-Muslim, tapi soal kedaulatan negara Indonesia, sikap bangsa terhadap zionisme dan kolonialisme. Kiai Cholil mengingatkan bahwa ini adalah tanggung jawab bersama.

Baca Juga: 6 Tips Aman Berpuasa bagi Penderita Diabetes, Salah Satunya Hindari Makanan Ini

Kiai Cholil mengungkapkan bahwa harus memutuskan bagaimana posisi informasi sebagai tuan rumah dan menerima berbagai saran untuk kemudian dikomunikasikan kepada stakeholder seperti Kemenpora, Kemenkumham, Kemenlu, serta PSSI.

Sementara itu, Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerjasama Internasional, Sudarnoto Abdul Hakim, meminta FIFA untuk mempertimbangkan matang-matang keikutsertaan Israel pada Piala Dunia U-20 yang digelar di Indonesia.

Ia mengumumkan kedatangan timnas Israel ke Indonesia ditolak dari berbagai elemen masyarakat.

Menurutnya, kedatangan Timnas Israel U-20 tidak hanya terkait dengan kompetisi sepak bola, tetapi juga harus diperhatikan situasi dan dinamikanya.

Baca Juga: Terbuka 163 Posisi untuk Guru Penggerak Jadi Prioritas Kepala Sekolah, Bersiap Penuhi Persyaratannya!

Plt. Menpora, Muhadjir Effendy juga mengatakan keikutsertaan Israel di Piala Dunia U-20 akan terus dibahas bagaimana baiknya, sampai ada solusinya.

Menurutnya, hal tersebut sudah menjadi kebijakan pemerintah terkait dengan hubungan Indonesia dengan Israel.

Saat ini, menurutnya semua pihak yang berkepentingan sedang mencari solusi terbaik agar menemukan titik temu dalam permasalahan ini.

Ia juga mengatakan dirinya sangat menjunjung tinggi konstitusi dan harus patuh terhadap konstitusi tersebut.

Baca Juga: Keistimewaan Melakukan Ibadah Umroh di Bulan Ramadhan

Karena, menurutnya itu bukan hanya undang-undang, melainkan undang-undang dasar yang letaknya di pembukaan pada alinea pertama.

Karena itu, kata Muhadjir tidak boleh main-main dengan konstitusi. Tetapi, ia juga mengingatkan bahwa Indonesia juga menjadi bagian dari warga dunia yang sekarang mendapat kehormatan menjadi tuan rumah, yang belum tentu 50 tahun lagi Indonesia mendapatkan kesempatan untuk menjadi tuan rumah di piala dunia.***

Editor: Anbari Ghaliya

Tags

Terkini

Terpopuler