Ternyata, Tenaga Honorer Tidak Semua Bisa Jadi ASN di 2023 Ini, Mengapa? Simak Informasi dari MenpanRB Berikut

- 21 Januari 2023, 13:25 WIB
Ilustrasi tenaga honorer mengetahui bahwa tidak semua bidag bisa diprioritaskan untuk menjadi ASN pada rekrutmen 2023 ini
Ilustrasi tenaga honorer mengetahui bahwa tidak semua bidag bisa diprioritaskan untuk menjadi ASN pada rekrutmen 2023 ini /Andrea Piacquadio/Pexels

BERITASOLORAYA.com – Pemerintah akan melaksanakan pengadaan CASN 2023 untuk merekrut tenaga honorer menjadi pegawai ASN.

Tenaga honorer berkesempatan untuk mengikuti rekrutmen CASN 2023 mendatang, sesuai dengan ketentuan dan informasi dari MenpanRB.

Sesuai dengan informasi dari pemerintah, bahwa memang pada tahun 2023 ini akan membuka kembali rekrutmen Calon ASN.

Mengingat setelah adanya kabar sebelumnya bahwa tenaga honorer akan dihapuskan dari lingkungan instansi pemerintah.

Baca Juga: Biaya Haji Tahun 2023 Naik? Berikut Tanggapan Ahli: Gus Men Sangat Berani

Untuk itu, rekrutmen CASN 2023 ini seakan bisa menjadi angin segar bagi seluruh tenaga honorer yang bekerja di lingkungan instansi pemerintah.

Berkenaan dengan hal itu, Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas akhirnya memberikan penjelasan terkait rekrutmen CASN 2023 ini.

Sebagaimana dikutip dari laman resmi MenpanRB bahwa rekrutmen CASN 2023 memang akan digelar oleh Pemerintah.

MenpanRB juga memastikan bahwa rekrutmen CASN 2023 akan dibuka dengan dua formasi yaitu Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan juga Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Baca Juga: Penting! Segera Laporkan Realisasi Dana BOSP TA 2022 Sebelum 31 Januari 2023, Bila Terlambat Ada Konsekuensi

"Pemerintah sudah memutuskan untuk melakukan rekrutmen CPNS dan PPPK pada tahun 2023," kata Azwar Anas.

Menurut informasi, bahwa melalui rekrutmen CASN 2023 ini kedepannya diharapkan bisa membawa perubahan transformasi untuk birokrasi SDM di lingkungan kepegawaian.

Sebagai informasi, bahwa rekrutmen CASN 2023 ini nantinya akan fokus pada empat kebijakan utama sebagaimana dijelaskan oleh MenpanRB.

Yaitu fokus pada pelayanan dasar, merekrut pekerja digital, melakukan rekrutmen CPNS dengan selektif sampai mengurangi rekrutmen posisi yang akan tergantikan dengan kemajuan teknologi.

Baca Juga: Catat, Semua Guru Sertifikasi dan Non Bersiap pada Tanggal 24 Januari 2023, Ada Agenda Penting dari Kemdikbud

Sementara itu, hingga saat ini pemerintah masih terus menganalisis kebijakan mana yang dirasa akan terkena dampak dari adanya perkembangan dan kemajuan teknologi digital.

“Karena dunia digital berubah cepat, pemerintah juga harus cepat adaptasi agar tidak tergerus zaman,” ujar Menteri Anas.

Pada rekrutmen CASN 2023 ini, pemerintah telah menentukan beberapa profesi dan golongan yang akan diprioritaskan.

"Khusus untuk seleksi CPNS tahun depan, prioritas pemerintah untuk melakukan pemenuhan kebutuhan profesi tertentu seperti hakim, jaksa, dosen, serta tenaga teknis tertentu lainnya termasuk talenta digital serta jabatan pelaksana prioritas sesuai Peraturan Menteri PANRB No. 45/2022 tentang Jabatan Pelaksana Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Instansi Pemerintah,” ujar Menteri Anas.

Baca Juga: Masih Ditunggu, Guru yang Ingin Dapat Kesempatan Besar dari Kemdikbud Harap Daftar Segera, untuk Semua?

Perlu diketahui, bahwa untuk PPPK ada dua bidang yang difokuskan yaitu pada bidang pendidikan dan tenaga kesehatan untuk diprioritaskan menjadi ASN.

“Berdasarkan usulan kebutuhan dari kementerian, lembaga, dan pemda akan ditetapkan formasi dengan memperhatikan pendapat Menteri Keuangan dan pertimbangan teknis Kepala BKN,” kata Menteri Anas.

Demikian informasi ini dan semoga bermanfaat.***

Editor: Intan Sherly Monica

Sumber: MenPAN-RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah