Pesan Walkot Pekalongan untuk Para ASN Purna Bhakti: Pensiun Pasti, Pengabdian Jangan Berhenti..

- 1 Mei 2023, 05:18 WIB
1 Mei 2023 menjadi hari purna bhakti untuk 14 ASN memasuki usia pensiun di lingkup Pemkot Pekalongan
1 Mei 2023 menjadi hari purna bhakti untuk 14 ASN memasuki usia pensiun di lingkup Pemkot Pekalongan /Pemkot Pekalongan/

BERITASOLORAYA.com - Setiap Pegawai Negeri Sipil (PNS) akan menemui ujung dari perjalanan pengabdian mereka sebagai ASN.

Hal itu pula yang menjadi tantangan bagi PNS yang telah mengalami titik balik sebagai ASN untuk menjalani purna bhakti setelah bertahun-tahun menjabat menjadi aparatur negara.

Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan mawanti-wanti terkait dengan hal itu. Pemkot berharap, PNS yang sudah memasuki usia pensiun, harus tetap bermanfaat bagi masyarakat.

Walikota Pekalongan HA Afzan Arslan Djunaid berpesan bagi para PNS yang telah memasuki masa purna bhakti agar mendedikasikan segala pengetahuan dan pengalamannya selama menjadi ASN agar dapat berkontribusi untuk masyarakat.

Baca Juga: 13 Dokumen Pemberkasan bagi Peserta Lulus, Lanjutan Hasil Akhir Pengadaan PPPK Teknis Kementerian PANRB 2022

Arslan Djunaid mengatakan meskipun telah memasuki masa pensiun, diharapkan para ASN tetap dapat berkontribusi dan berbuat baik untuk masyarakat.

"Alhamdulillah untuk penyerahan THT dan tali asih bagi para calon pensiunan ASN TMT 1 Mei 2023 berjalan lancar. Meski mereka pensiun, mereka diharapkan masih tetap bisa mengabdi untuk masyarakat," tutur Arslan Djunaid, dikutip BeritaSoloRaya.com dari laman resmi Pemkot Pekalongan, Senin 1 Mei 2023.

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x