Kemdikbud Minta Guru PAUD, TK, SD, SMP, SMA, SMK dan SLB Daftar Ini, Terakhir Besok  

15 Maret 2023, 12:43 WIB
Kemdikbud meminta guru semua jenjang untuk mendaftarkan diri pada agenda berikut /Tangkapan layar youtube.com/KEMENDIKBUD RI

BERITASOLORAYA.com - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) menginformasikan kepada guru seluruh jenjang pendidikan untuk mengikuti webinar.

Webinar diadakan oleh Kemdikbud untuk guru PAUD, TK, SD, SMP, SMA dan SMK hingga guru SLB dengan tujuan meningkatkan kualitas.

Pengadaan webinar sebagaimana dilansir BeritaSoloRaya.com dari akun Instagram resmi @direktorat.ks.ps.tendik.

Disampaikan bahwa webinar ini ditujukan untuk upgrade skill tenaga pendidik. Hal itu karena sebagai pendidik, bukan sekadar materi mengajar yang harus dikuasai, tapi harus didukung juga dengan skill lainnya.

Baca Juga: Resmi, Dirjen GTK Adakan Siaran Pers untuk P1 PPPK Guru 2022 yang Tidak Dapat Penempatan, ini Solusinya

Tujuannya yaitu untuk menunjang pengajaran yang efektif dan juga pengajaran yang berdampak. 

Upgrade skill dilihat dari cara pandang mengajar, skill interpersonal, maupun intrapersonal. 

Diketahui bahwa memang bahwa setiap minggu Kemdikbud mengadakan webinar. Maka, bagi guru maupun kepala sekolah diharapkan mendaftar dan mengikuti webinar tersebut.

Kemdikbud menghadirkan beberapa narasumber yang ahli pada bidangnya. Berikut jadwal webinar yang diadakan Kemdikbud.

Baca Juga: PENGUMUMAN PENTING dari BKN bagi PNS dan PPPK yang Mengikuti Uji Kompetensi, Cek Segera…

1. Tanggal 13 Maret tahun 2023, hari Senin pukul 18:45 - 19:45 WIB

Webinar pertama sudah diadakan dengan tema "Membongkar Miskonsepsi P5." Pembicara dalam webinar ini adalah Pia Adiprima, dengan link ini bit.ly/miskonsepsip5 untuk mengikuti webinar pertama.

2. Tanggal 14 Maret tahun 2023, hari Selasa, pukul 18:45 - 19:45 WIB.

Tema pada webinar kedua adalah "Membuat Grafik Matematika di Quizizz." Pembicara yang dihadirkan adalah Yuyun Dila S dan Eko Pramesti Sumarto. Link webinar: bit.lylgrafikmtkquizizz

3. Tanggal 15 Maret tahun 2023, hari Rabu, pukul 18:45 - 19:45 WIB.

Tema pada webinar ketiga adalah IEW X Ruang Bergerak Upgrade Keterampilan Guru dan Siswa untuk Pendidikan Berkualitas.

Baca Juga: Alhamdulillah! Erick Thohir Jalankan Mudik Gratis BUMN Ramadhan 2023, Catat Tanggalnya Jangan Sampai Kelewatan

Pembicara yang dihadirkan adalah Christina Ester Manthalina Hutabarat dan Bertha Natalina Silitonga. Kunjungi link bit.ly/upgradegurusiswa untuk mengikuti webinar tersebut.

4. Tanggal 16 Maret tahun 2023, hari Kamis.

Pada tanggal 16 merujuk jadwal terakhir webinar pada minggu ini, terdapat dua webinar yang akan diadakan dengan jadwal sebagai berikut.

- Pukul 15:00 -16:00 WIB.

Tema yang diangkat adalah "Mengupas Cara Pandang P5 Dİ PAUD." Pembicara yang hadir adalah Anastasia Ang. Kunjungi link bit.lylcarapaudp5 untuk mengikuti webinar.

Baca Juga: Resmi, Seleksi Kompetensi PPPK Kominfo Tahun 2022. Link Lengkap Pengumumannya Ada di Sini...

- Pukul 18:45 - 19:45 WIB.

Tema yang diangkat adalah "Sesi Perempuan yang Menginspirasi: dr. Debryna Dewi Lumanauw/ Memaksimalkan Peran Kita.

Pembicara yang dihadirkan dalam sesi webinar ini adalah dr. Debryna Dewi Lumanauw. Kunjungi link bit.lylperanmaksimalperempuan untuk mengikuti webinar tersebut.***

Editor: Dian R.T.L. Syam

Tags

Terkini

Terpopuler